Bert Supit Tutup Usia

    0
    839

    JAKARTA-(TribunOlahraga.com)

     

    Olahraga Indonesia khususnya berkuda (pacuan kuda) dirundung duka mendalam menyusul meninggalnya Bert Supit. Bert yang juga dikenal sebagai seorang pejuang, peneliti, sejarawan, dan budayawan Minahasa ini tutup usia pada  Minggu (24/3), 2013 di Jakarta.

     

    TribunOlahraga.com menerima informasi meninggalnya Bert Supit dari Sekretaris Komisi Pacuan Kuda PP.Pordasi, Noviardi Sikumbang.

    Menurut Noviardi, Bert Supit adalah salah satu tokoh olahraga berkuda khususnya pacuan. Sejak pensiun dari birokrat sebagai mantan BupatiMinahasa, Sulut, aktifitas almarhum lebih banyak dihabiskan di olahraga berkuda.

    Aktifitas terakhir beliau di olahraga berkuda adalah pada lomba pacuan kuda Taliabo Derby Piala Tiga Mahkota seri I yang berlangsung di Pulo Mas Jakarta Timur, Minggu, (10/3).

    Dalam kepengurusan PP.Pordasi, almarhum Bert Supit dipercayakan sebagai Ketua Dewan Juri Komisi Pacuan Kuda..

     

    Om Bert Supit, begitu koleganya memanggil pria yang selalu berpakian necis ini, juga tokoh dibalik keberhasilan sejumlah prestasi olah raga berkuda yang sangat diakrabi oleh masyarakat Minahasa di era tahun 80-an hingga awal tahun 90-an.

    Tak banyak pula yang tahu kalau Bert Supit inilah yang menjadi perintis lahirnya Universitas Sam Ratulangi Manado. Dia memang sosok yang agak unik. Sikap kesatria pernah ditunjukkan ketika dia secara “gentlemen” mengundurkan diri sebagai perwira TNI AD, karena adanya perbedaan prinsip.

    Dia telah pergi, tapi karyanya tinggal tetap. “Om Bert sudah meletakan dasar dan bingkai sejarah masyarakat Minahasa. Kita tinggal menaruh sejumlah potret tentang Minahasa”,aku Veldy R. Umbas yang sering belajar dari mendiang Supit.

    Selamat jalan Tonaas. Karya dan kiprahmu menjadi inspirasi bagi generasi Minahasa yang kini bergulat dengan sejumlah masalah.

    Almarhum Bert Supit menurut rencana akan dimakamkan pagi ini pukul 11.00 WIB di Pemakaman Menteng Pulo Jakarta. TOR-02

    TINGGALKAN KOMENTAR

    Please enter your comment!
    Please enter your name here