Sumut Incar Posisi Lima Besar

    0
    265

    JAKARTA-(TribunOlahraga.com)

    Dengan kekuatan 196 atlet kontingen Sumatera Utara (Sumut) mengincar posisi lima besar di Popnas 2013 ini.Sumut akan ikut 17 cabang olahraga dari 20 cabang yang dipertandingkan.
    Ketua Kontingen Popnas Sumut, Chairul Azmi mengatakan, target lima besar itu sesuai dengan harapan Gubernur Sumut.
    Untuk mewujudkan target itu seperti diakui Chairul, Sumut harus minimal bisa merebut 12 sampai 15 medali emas.
    ”Cabang olahraga yang menjadi tambang emas Sumut diantaranya adalah atletik, pencak silat, karate, tinju, bola voli putra dan taekwondo,”tambah pengurus teras PB.Wushu Indonesia ini.
    Untuk masuk 5 besar ini pun seperti dikatakan Chairul tak mudah bagi Sumut. Pasalnya peta kekuatan di masing-masing cabang olahraga merata sehingga membuat persaingan akan ketat.
    Chairul dan timnya sudah membuat kalkulasi bahwa untuk masuk posisi 5 besar itu bersaing dengan kontingen di luar Jawa seperti Kaltim, Sulsel, NTB, Sumsel dan Bali.
    ”Kita nggak mungkin incar posisi empat besar karena itu milik DKI, Jatim, Jabar, Jateng,”paparnya.
    Namun Chairul mengingatkan, Popnas ini bukan sekedar kejar medali. Karena misi paling penting adalah bagaimana menjadikan Popnas sebagai ajang kompetisi dan pengembangan prestasi bagi atlet pelajar.
    Untuk level nasional, lanjut dia, menyiapkan atlet yang diproyeksikan ke PON. Oleh karenanya, Popnas ini menjadi salah satu mata rantai pembinaan menuju ke sana.
    ”Selama ini terjadi kesenjangan prestasi karena ada rantai pembinaan yang terputus. Kasihan atlet berbakat tetapi patah di tengah jalan akibat pembinaan terputus,”ujar Chairul yang juga Ketua Bapopsi Sumut itu. TOR-05

    TINGGALKAN KOMENTAR

    Please enter your comment!
    Please enter your name here